Bertemu Sultan Bacan, Rektor Unkhair Bahas Riset Bersama, MBKM, dan Praktisi Mengajar

UNKHAIR – Rektor Universitas Khairun (Unkhair) Ternate, Dr. M. Ridha Ajam, M.Hum berkunjung ke Sultan Bacan, Dede Irsyad Maulana Sjah dalam rangka menjalin kerja sama. Kedatangan pimpinan, beserta jajarannya disambut positif baru-baru ini.

Hal tersebut dibenarkan Wakil Rektor, Bidang Kerjasama, Kemahasiswaan, dan Alumni Unkhair, Abdul Kadir Kamaluddin, SP., M.Si, di ruang kerjanya Senin (01/07/2024).

Sebelumnya, Rektor juga berkunjung ke Kesultanan Tidore, Kesultanan Jailolo, dan Kesultanan Ternate.

Pertemuan ini menghasilkan beberapa rencana kerjasama, di antaranya membahas mengenai riset kolaborasi, MBKM, dan Sultan Bacan menjadi praktisi mengajar di Unkhair.

“Sultan Dede Irsyad Maulana Sjah diagendakan, selain mengisi beberapa mata kuliah sesuai disiplin ilmu yang diperoleh di luar negeri,” ungkapnya.

Adanya program MBKM, kata Warek mengirim mahasiswa Unkhair, magang kebudayaan atau dosen dan Kesultanan melakukan riset bersama yang mengangkat isu-isu pertambangan di daerah.

Pertemuan perdana ini, Warek juga merencanakan menghadirkan Sultan Bacan sebagai pembicara pada kegiatan Inforient tahun 2024, bertujuan memberi motivasi kepada mahasiswa baru dalam bingkai adat se atorang.

Warek menambahkan, Unkhair akan terus menjalin relasi bersama empat Kesultanan, guna mewujudkan pengembangan kampus demi kemaslahatan masyarakat, khususnya mahasiswa. (Kehumasan)*