Tingkatkan Kapasitas Pengurus, DWP Unkhair Kirim 10 Pengurus Ke Universitas Negeri Makassar

UNKHAIR–Dalam rangka meningkatkan pengelolaan organisasi dan program kerja, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Khairun (Unkhair), mengirimkan 10 pengurus dan anggota mengikuti studi tiru di DWP Universitas Negeri Makassar (UNM).

Pengurus dan Anggota DWP Unkhair Disambut dengan Tarian dari PAUD UNM (Istimewa).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua DWP Unkhair, Bekti Nirmala Ridha Ajam, dan bertujuan untuk mengadopsi praktik terbaik yang dapat mendukung pengembangan Unkhair ke depannya.

Kedatangan rombongan DWP Unkhair disambut hangat oleh Ketua DWP UNM, Hj. Nurlela Karta Jayadi, bersama pengurus lainnya.

Ketua DWP Unkhair, Bekti Nirmala Ridha Ajam, dalam sambutannya, menekankan studi tiru ini merupakan langkah strategis untuk memperkaya pengetahuan dan pengalaman pengurus DWP Unkhair, yang akan berdampak positif pada pengembangan universitas.

“Kegiatan ini kami lakukan untuk meningkatkan kualitas SDM pengurus DWP Unkhair, yang tentunya akan mendukung pengembangan dan kemajuan Unkhair ke depannya. Kami sangat berterima kasih atas sambutan hangat dari DWP UNM,” ujar Bekti.

Rombongan DWP Unkhair kemudian mengikuti sesi sharing di Aula Kampus UNM, di mana DWP UNM memaparkan berbagai program unggulan yang telah berhasil dijalankan sepanjang tahun 2024, serta rencana kegiatan yang akan datang.

Penyambutan Rombongan Dharma Wanita Unkhair di UNM (Istimewa).

Kegiatan ini menjadi ajang untuk saling bertukar pengalaman dan informasi antara kedua organisasi.

Hj. Nurlela Karta Jayadi, Ketua DWP UNM, menyampaikan apresiasi terhadap kunjungan ini.

Ia berharap, kolaborasi yang terjalin antara DWP Unkhair dan DWP UNM dapat memperkaya pengetahuan kedua belah pihak, serta membuka peluang untuk kerja sama di masa depan.

“Semoga sinergitas antara DWP UNM dan DWP Unkhair terus berkembang, sehingga kita bisa saling berbagi ilmu dan mendukung satu sama lain,” ungkap Hj. Nurlela.

Sementara itu, Prof. Dr. Sundari, Ketua Bidang Pendidikan DWP Unkhair, menyampaikan kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya memperluas kemitraan dalam bidang pendidikan, terutama dalam pengelolaan PAUD berbasis kolaborasi.

Prof. Sundari, berharap semoga pengelolaan bisnis akademik PAUD DWP Unkhair sebagai mitra PKM Kewirausahaan akan semakin berkembang ke depan.

 

Ketua DWP UNM, Hj. Nurlela Karta Jayadi Menyambut Ketua DWP Unkhair Bekti Nirmala Ridha Ajam, dan Pengurus (Istimewa).

“Kami berharap informasi yang kami terima dari kunjungan ini akan memberikan dampak positif bagi pengembangan program di Unkhair,” ujar Prof. Sundari.

Kegiatan studi tiru ini diharapkan tidak hanya memperkuat hubungan antar organisasi, tapi juga meningkatkan kualitas program kerja DWP di kedua universitas, serta mendorong kolaborasi yang lebih erat dalam bidang pendidikan dan kewirausahaan. (Kehumasan).