200 Mahasiswa MBKM FEB Unkhair, Resmi Di lepas Asisten I Setda Kota Ternate

UNKHAIR, Sebanyak 200 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Khairun (Unkhair) resmi dilepas ke kampus setelah sukses menjalani program magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) selama satu semester.

Acara pelepasan mahasiswa MBKM di lingkup Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Ternate. Hadir dalam pelepasan tersebut oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Ternate, Rukmini A. Rahman, SE, M.Si, Ketua Gugus Tugas MBKM FEB Unkhair, M. Thahrim, SE., M.Si, serta berbagai pejabat lainnya.

Dalam sambutannya, Rukmini A. Rahman mewakili Walikota Ternate, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi tinggi kepada para mahasiswa yang telah berkontribusi aktif dalam kegiatan pelayanan pemerintah selama masa magang.

“Peran mahasiswa dalam instansi pemerintah sangat terasa, terutama dalam memberikan dukungan di berbagai bidang yang berhubungan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat,” kata Rukmini.

Lebih lanjut, Rukmini menyampaikan pentingnya program MBKM sebagai wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri dan menghadapi tantangan zaman yang terus berubah.

Melalui program magang ini, kata Rukmini mahasiswa tidak hanya mendapatkan ilmu akademik, tapi juga keterampilan praktis yang berguna dalam dunia kerja nantinya.

“Program semacam ini sangat bernilai positif dan patut untuk dipertahankan,” tambahnya.

Rukmini, juga menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat kolaborasi antara Pemerintah Kota Ternate dan perguruan tinggi dalam rangka memajukan pendidikan, serta memperluas peluang bagi mahasiswa.

“Saya berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan perguruan tinggi demi kemajuan bersama, sehingga lebih banyak mahasiswa dapat merasakan manfaat langsung dari program ini,” jelasnya.

Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Ternate, Samin Marsaoly, memberikan pesan motivasi kepada mahasiswa.

Ia mengingatkan para mahasiswa untuk menjaga integritas dan selalu mengingat orang tua yang telah mendukung pendidikan mereka.

“Jagalah nama baik keluarga dan buat orang tua bangga dengan prestasi kalian. Semoga kalian semua sukses menyelesaikan pendidikan dan meraih cita-cita,” harapnya.

Program magang MBKM ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa untuk lebih siap dalam menghadapi dunia kerja, serta memperluas wawasan mereka dalam berbagai sektor pemerintahan. (Kehumasan)*